SELAMAT JALAN SISWA PKL SMKN 4 BANJARMASIN

Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Polda Kalsel telah menyelesaikan kehormatan untuk membimbing siswa praktek kerja lapangan jurusan RPL (rekayasa perangkat lunak) dari SMKN 4 Banjarmasin.

MUHAMMAD ILHAM dan AKHMAD JAYA HABIBI merupakan siswa PKL dari SMKN 2 Banjarmasin jurusan RPL yang melaksanakan tugas praktek kerja lapangan pada tanggal 16 Juli s.d 14 November 2025 dengan guru pembimbing Ibu Siti Hadijah, S. Pd.

Semoga PKL di Bid TIK Polda Kalsel menjadi bermanfaat dan berkah serta merupakan titik awal pengalaman dan sosialisasi dalam meraih cita-cita siswa tersebut.

“Selamat jalan kembali ke SMKN 2 Banjarmasin, tetap berkarakter akhlakul karimah dan semoga selalu sukses dalam ridho dan lindungan Tuhan YME Allah SWT”

“Raih cita-cita mu setinggi langit sebagai bukti bakti kepada orang tua-mu” Insya Allah, cita-citamu pasti tercapai.